Introduction to Network Communications & Network Models - OSI & TCP/IP

26 Mar 2014
Introduction to Network Communications & Network Models - OSI & TCP/IP : hari ini adalah hari pertama saya mendapatkan mata kuliah Jaringan Komputer di kampus saya. dan inilah materi yang pertama pada sesi hari ini. baiklah hari ini akan saya bahas mater tersebut.sebenarnya materi ini adalah materi kuliah Jaringan Komputer saya di kampus. tapi saya mendapatkan tugas untuk membuat ringkasan tentang materi tersebut di buku catatan saya. yang nantinya pada minggu ini di kumpulkan untuk diperiksa oleh dosen saya. Memang metode ini sangatlah baik menurut saya. mengapa begitu ? yah jelas dong, dikelas saya mendengarkan persentasi teman-teman saya yang membahas materi ini dengan seksama sambil di pahami. dan dosen tersebut memberikan tugas untuk meringkas hal apa yang telah saya dengar dan pahami pada sesi persentasi teman saya pada waktu itu, ditambah lagi di berikan pemahaman oleh dosen yang membuat saya sangat paham dengan materi kuliah Jaringan Komputer tersebut.

Apa itu Data Communication ?
Komunikasi data adalah pertukaran data antara dua perangkat melalui beberapa bentuk media transmisi seperti kabel kawat . Untuk komunikasi data terjadi , perangkat berkomunikasi harus menjadi bagian dari sistem komunikasi terdiri dari kombinasi perangkat keras ( peralatan fisik ) dan software ( program )

Ada 4 Karakteristik mendasar untuk memeri efektifitas pada sistem komunikasi data : 

Delivery : Sistem harus memberikan data tujuan yang benar
Accuracy : Sistem haru memberikan data yang akurat
Timeliness : Sistem harus mengirimkan data pada tepat waktu
Jutter : Variasi waktu dalam kedatangan paket 

Perbedaan Circuit Switching dan Packet Switching ? 
CIRCUIT SWITCHING
Circuit switching merupakan suatu jaringan yang dirancang untuk komunikasi dengan jalur yang tetap. Jaringan circuit switching di bangun dari suatu kanal atau sirkuit yang dedicated, yang dimaksud kanal atau sirkuit yang dedicated disini adalah kanal atau sirkuit yang dedicated tidak bisa dilalui oleh pengguna (user) lain. Artinya sirkuit ini hanya bisa digunakan oleh user tertentu saja dan user tersebut akan menggunakan jalur yang tetap. Adapun prinsip kerja dari circuit switching adalah:
  1. Pembangunan Sirkuit: Sebelum terjadi komunikasi antara transmitter dan receiver, terlebih dahulu membangun suatu jaringan sirkuit yang akan dilewati data yang akan dikirimkan dari transmitter (pengirim) ke receiver (penerima).
  2. Transfer Data: Setelah sirkuit terbangun, maka agar data bisa sampai ke receiver harus dilakukan transfer data dari transmitter ke receiver. Data yang dikirim akan dilewatkan di sirkuit yang sudah dibangun sebelumnya.
  3. Diskoneksi Sirkuit: Receiver akan mengirimkan konfirmasi ke sirkuit transmitter bahwa data sudah diterima agar koneksi dapat diakhiri.
Kelebihan / Keuntungan Circuit Switching: Karena menggunakan jalur yang tetap, sehingga mempunyai kemungkinan yang kecil terjadinya kesalahan pengiriman data dikarenakan alamat yang dituju salah.
Kelemahan / Kerugian Circuit Switching: Mengurangi efisiensi penggunaan suatu jaringan sirkuit. Karena jaringan sirkuit hanya bisa digunakan oleh user tertentu saja.

Aplikasi Circuit Switching: Telepon Kabel

PACKET SWITCHING
Berbeda dengan circuit switching, packet switching dirancang untuk komunikasi dengan jalur yang bisa berubah-ubah. Hal yang ditekankan pada packet switching adalah ukuran dari data yang dipecah-pecah menjadi beberapa bagian agar memudahkan dalam pengiriman suatu paket data. Adapun prinsip kerja dari packet switching adalah:
  1. Saat transmitter menerima paket data dari sumber, paket data tersebut kemudian akan dipecah-pecah terlebih dahulu sebelum ditransmisikan, sehingga paket data tersebut akan terpecah menjadi beberapa bagian paket data dengan ukuran yang kecil-kecil. Kemudian paket-paket data tersebut diberi nomor urut sesuai susunan data yang di terima dari sumber.
  2. Setelah itu paket-paket data di transmisikan ke receiver melewati jaringan sirkuit yang ditentukan oleh router, sehingga sirkuit yang akan dilewati akan berbeda-beda sesuai yang dikehendaki oleh router.
  3. Setelah paket-paket data yang ditransmisikan telah sampai di receiver lengkap, kemudian receiver menyusun ulang paket-paket data tersebut sesuai dengan nomor urutnya.
Kelebihan / Keuntungan Packet Switching: Dapat mengirimkan paket data ke beberapa tujuan sekaligus dengan cepat
Kelemahan / Kerugian Packet Switching: Paket yang dikirimkan mempunyai kemungkinan untuk hilang atau corrupt saat pengiriman
 
Apa itu LAN, MAN, WAN?
LAN  : Local Area Network adalah jaringan yang mencakup wilayah kecil seperti jaringan komputer kampus, gedung, kantor, rumah atau yang lebih kecil.

MAN : Metropolitan Area Network adalah jaringan yang mencakup satu kota atau yang menghubungkan kampus-1 dengan kampus-2 atau kantor pusat dengan kantor cabang (Gabungan dari beberapa LAN)

WAN : Wide Area Network adalah jaringan yang mencakup antar wilayah/provinsi bahkan antar negara (WAN adalah gabungan dari beberapa LAN dan MAN)
 
WAN = Wan Satria Andanu (seperti nama saya hehehe)
 
7 Osi Layer  VS TCP/IP ?
 
Saya Lampirkan Foto Proses untuk meringkas Materi tersebut di bawah ini :



Terimakasih bagi teman-teman yang selalu setia untuk membaca certi perjalanan hidup saya.
 

No comments:

Post a Comment